Lima Alasan Ditolak Bekerja


MENURUT survei CareerBuilder pada 2009, sebanyak 47 persen perusahaan mengaku kesulitan menemukan pelamar yang memenuhi kualifikasi yang mereka inginkan. Tiga karakteristik utama yang mereka cari dari seorang pelamar adalah mampu mengerjakan beberapa hal sekaligus (multitasking), memiliki inisiatif, serta mampu memecahkan masalah secara kreatif.

Berikut ini adalah lima nilai minus yang menyebabkan seseorang ditolak saat melamar pekerjaan:

1. Berbohong

Kebohongan apa pun yang Anda katakan baik di dalam resume maupun ketika wawancara kerja akan menjadi bumerang bagi diri sendiri. Sebanyak 49 persen majaner HRD yang merekrut karyawan baru menyatakan penah menemukan pelamar berbohong di dalam resumenya. Sebanyak 57 persen di antaranya langsung menolak lamaran pekerjaan yang diajukan.

2. Mengeluh
Jangan tergoda untuk menjelek-jelekkan nama perusahaan atau pun atasan di tempat Anda bekerja dulu di hadapan calon perekrut. Sebuah survei menunjukkan, sebanyak 44 persen calon majikan mengatakan membicarakan hal negatif tentang tempat bekerja sebelumnya merupakan salah satu kesalahan fatal pencari kerja.

3. Berbeda visi
Calon majikan menginginkan orang-orang yang mampu bekerja sesuai cara mereka di dalam organisasi. Oleh karena itu, tunjukkan bahwa Anda ingin dan mampu tumbuh berkembang bersama perusahaan. Perlihatkan bahwa Anda memiliki visi yang sejalan dengan perusahaan dalam jangka panjang.

4. Otak kosong
Sebanyak 58 persen calon perekrut mengaku tidak tertarik dengan pelamar yang mengikuti wawancara tanpa mengetahui sedikit pun tentang perusahaan tempatnya melamar pekerjaan. Selain itu, sebanyak 49 persen calon perekrut menyatakan pelamar yang tidak menanyakan pertanyaan cerdas juga berpotensi besar disisihkan.

5. Tidak antusias

Jangan pernah terkesan malas-malasan saat menjawab pertanyaan saat wawancara kerja. Sebanyak 55 persen calon perekrut mengaku kesalahan terbesar lain yang dilakukan pelamar adalah tidak menunjukkan antusiasme terhadap posisi yang dilamar. Setiap perusahaan menginginkan pekerja yang mampu bersikap antusias di hadapan klien penting dan pelanggan. Bertingkah sebaliknya tidak akan mengantarkan Anda ke posisi mana pun. (OL-08)
Salam : Kesain Rumah Derpih
Share:


Recent Posts

Arsip Blog