Trik Iseng Dengan Menggunakan File Boot.ini


Boot.ini adalah sebuah file sistem pada windows yang berfungsi sebagai perintah untuk melakukan boot / masuk ke Windows. Meskipun hanya sebuah file berukuran kecil, namun dengan tanpa adanya file ini, maka bisa dipastikan Windows anda akan Hang alias tak bisa log-on ke Windows.
Dimanakah anda dapat menemukan file Boot.ini tersebut? Lokasi file tersebut terdapat pada C:// namun secara default file ini tersembunyi oleh settingan standar dari windows dan anda harus memunculkannya terlebih dahulu. Caranya:
  • Pergilah ke Windows Explorer dengan klik kanan di start menu > pilih Explore.
  • Pilih menu Tools > Folder Options
  • Centang Show Hidden files and folder
  • Hilangkan centang pada Hide protected operating system file dan Hide extentions for known file types
  • Pilih Apply dan Ok
Seperti yang sudah disebutkan pada awal tulisan ini, file boot.ini berfungsi sebagai loader atau file untuk menjalankan perintah boot ke windows. Namun dengan tambahan sedikit perintah sederhana, kita dapat menyulap file tersebut menjadi sebuah alat yang bisa digunakan untuk menjahili teman anda. (walaupun masih tingkat ringan) :-)
Sekarang, cobalah anda buka C:// secara samar-samar anda akan melihat beberapa file, salah satunya adalah file bernama boot.ini .Klik 2x file tersebut untuk membuka file tersebut dengan Notepad. (Sebelumnya, disarankan untuk menyimpan file asli boot.ini tersebut ditempat terpisah, atau di flash disk anda untuk kemudian).
Setelah file boot.ini terbuka, anda akan melihat beberapa baris script perintah. Temukanlah script perintah sebagai berikut:
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOWS=”Microsoft Windows XP
Professional” /noexecute=optin /fastdetect /noguiboot
lakukan sedikit modifikasi menjadi kira-kira seperti dibawah ini:
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOWS=”Hallo… gimana kabarnya.. Haloo…Hallo..
Catatan: huruf berwarna merah diatas adalah pesan yang ingin anda sampaikan. Anda bebas mengetik apapun :-)
Sebelum anda menyimpan file tersebut, kira-kira potongan script tersebut akan menjadi seperti berikut:
[boot loader]
timeout=800
default=multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOW S[operating systems]
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOWS=”Hallo… gimana kabarnya.. Haloo…Hallo..”
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOWS=”Hallo… gimana kabarnya.. Haloo…Hallo..”
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOWS=”Hallo… gimana kabarnya.. Haloo…Hallo..”
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOWS=”Hallo… gimana kabarnya.. Haloo…Hallo..”
Simpan file tersebut dengan menekan CTRL+S pada keyboard.
Trik ini akan bekerja setelah anda melakukan restart pada komputer anda. Efeknya adalah setiap kali anda menyalakan komputer anda, akan selalu muncul pesan bertuliskan “Hallo… gimana kabarnya..Haloo…Hallo..” pada halaman hitam booting. :D
Anda bisa juga menjahili kekasih anda atau memberi kejutan dengan menuliskan kata-kata rayuan anda disana. Dan kata-kata tersebut akan selalu muncul setiap kali dia menyalakan komputernya.
Keterangan:
  • timeout=800  menunjukkan lamanya waktu yang diperlukan untuk logon / masuk ke windows. Secara default, nilai yang dimasukkan adalah 30. Sekarang apa jadinya bila anda memasukkan nilai 10000000?? :D:DTapi jumlah nilai tersebut tidak lah disarankan, karena mungkin saja, ada limit maksimal yang ditentukan oleh Windows sendiri, sehingga masukkanlah nilai yang wajar-wajar saja :-)
  • Untuk mengembalikan komputer ke keadaan semula, caranya cukup menghapus file boot.ini tersebut dan menggantinya dengan file boot.ini yang asli di lokasi file yang sama. Dan semuanya akan kembali seperti semula.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar



Recent Posts

Arsip Blog